Inovasi Gree FreAir Hadirkan AC yang Bisa Menjernihkan Udara di Ruangan.
Dilengkapi Fitur Air Purifier & Sensor Kualitas Udara
Gree menyematkan fitur penjernih udara di dalam Freair yang dapat membunuh berbagai bakteri, virus hingga bau tak sedap di ruangan. Fitur ini mendukung sirkulasi udara sehat di ruangan melalui penyaringan udara menggunakan HEPA Filter. Sehingga AC ini mampu menghasilkan udara sejuk dan menyehatkan.
Selain bisa menjernihkan udara, FreAir juga dibekali fitur Smart Detector , yaitu sensor kualitas udara yang pintar, AC ini dapat mendeteksi kualitas udara dalam ruangan melalui warna indikator pada lampu LED di bagian tengah. Warna Hijau untuk kualitas udara bagus, warna Kuning untuk kualitas udara normal dan warna Merah yang menandakan kualitas udara kotor. Indikator warnanya bisa berubah-ubah sesuai dengan kualitas udara ruangan Anda.
Gree FreAir juga dilengkapi dengan Red Smart Sensor yang dapat mendeteksi keberadaan orang di dalam ruangan, jika ada lebih banyak orang di dalam ruangan maka kecepatan kipas akan otomatis meningkat, dan jika jumlah orang di dalam ruangan lebih sedikit maka kecepatan kipas akan otomatis berkurang.
Ada juga satu fitur unggulan kesehatan yang dimiliki AC pintar ini, yakni fitur Fresh Air Rotation. Melalui saluran udara dua arah, FreAir dapat memberikan sirkulasi udara segar kepada pengguna dengan membuang udara kotor di dalam ruangan kemudian menggantinya dengan udara dari luar yang telah disaring dengan filter HEPA.
Mencuci otomatis dengan “Smart Cleaner”
Smart Cleaner masih tergolong fitur baru pada teknologi AC, Fitur ini bisa membersihkan bagian Evaporator secara otomatis melalui 3 tahap pembersihan. Saat fitur ini bekerja, semua kotoran bersama air yang mengembun akan dibekukan, setelah melewati proses ini, maka kotoran langsung dicairkan kemudian dialirkan menuju sistem pembuangan bersama air.
Terakhir, suhu bagian evaporator akan naik menjadi 50℃- 56℃ untuk mengeringkan bagian dalam AC hingga kering. Dapat dikatakan penggunaan fitur ini membuat pengguna hemat dalam biaya pencucian AC.
[YOUTUBE_LINK]